29 February 2012

Hasil Uji Coba Sepang 2 (28 Feb - 1 Maret 2012)

Uji coba hari ketiga, 01 Maret 2012

Uji coba hari kedua, 29 Februari 2012

Uji coba hari pertama, 28 Februari 2012


Baca Selengkapnya...

14 February 2012

Perubahan Peraturan Menguntungkan Ducati

Casey Stoner memang masih menjadi pembalap yang tercepat dalam uji coba hari terakhir di Sepang lalu, walaupun demikian Stoner memiliki masalah chattering akibat peningkatan bobot motor dari 153 kg menjadi 157 kg. Pembalap Australia ini menganggap penambahan 4 kg pada motor merugikan mereka karena pada awalnya motor RC213V telah didesain dengan berat 153 kg, namun terjadi perubahan peraturan bahwa bobot minimum motor MotoGP dengan 4 silinder menjadi 157 kg.

Mengingat Ducati adalah pabrikan yang terakhir dalam mendesain motor 2012 mereka, maka  beberapa pihak menganggap kalau perubahan peraturan ini sengaja dilakukan untuk memuluskan langkah Ducati, padahal perubahan peraturan ini dilakukan untuk mengurangi gap antara motor prototype dengan motor tim CRT sehingga tidak selebar saat ini. Manajer tim Ducati, Vittoriano Guareschi menanggapinya dengan santai.

"Peraturan ini bukanlah dibuat untuk kami (Ducati) tapi lebih kepada CRT, karena mereka menggunakan mesin berbasis produksi yang pada dasarnya lebih berat daripada mesin prototype, sehingga sulit bagi mereka untuk mendekati batas 153 kg. Disamping itu perubahan peraturan ini juga membantu dalam menurunkan biaya, karena beberapa material spesial tidak lagi dibutuhkan untuk menghemat bobot motor."

Berat minimum motor kelas MotoGP pada tahun 2013 diperkirakan akan meningkat menjadi 160 kg. Wakil Presiden HRC, Shuei Nakamoto, berpendapat bahwa perubahan bobot motor sedikit saja membutuhkan pekerjaan ekstra untuk menguji dan ini menghabiskan dana.

"Tentu saja ini akan membuat kami lebih mudah beradaptasi pada peraturan baru karena fase desain kami berakhir tepat sebelum Natal, sehingga kami tidak perlu merubah desain proyek yang ada."

Mengenai masalah chattering karena peningkatan bobot motor ini memang sangat mempengaruhi kubu Honda begitu pula dengan Yamaha, walaupun tidak separah Yamaha, namun hal ini tidak menjadi masalah bagi Ducati.

"Kami tidak melihat adanya getaran yang aneh. Rossi sudah kebal terhadap masalah ini. Pada tahun lalu sih Hayden mengalaminya beberapa kali, namun Valentino tidak pernah merasakannya. Aku tidak tahu pasti hal itu, mungkin karena riding style atau sensitifitasnya terhadap apa yang dilakukan motor, tapi Rossi jarang sekali mengalami chattering."
Baca Selengkapnya...

12 February 2012

Koleksi Foto GP12


Foto-foto ini diambil di Sirkuit Sepang pada saat uji coba musim dingin pertama yang digelar pada tanggal 31 Januari hingga 2 Februari 2012 yang lalu.


GP12 terlihat lebih ramping daripada pendahulunya

Anggota tim Rossi sedang menyetel rear end

Sasis aluminium sangat eye catching

Buritan GP12 terlihat lebih oke dan streamline.

Ready to go?!

Here we go..!!
Baca Selengkapnya...

09 February 2012

HRC Memancing Emosi Sobat46 Sejagad di Twitter


Kebanyakan pengguna aktif internet pasti sadar kalau berhubungan dengan social network itu memberikan manfaat sekaligus resiko secara bersamaan, kelihatannya HRC ingin memastikan hal ini.

Baru-baru ini mereka mengirimkan tweet yang seperti pada gambar di bawah ini (klik untuk memperbesar) yang membandingkan antara hasil yang pernah dicapai oleh Casey Stoner dengan Valentino Rossi dari tahun 2006 hingga saat ini. Anehnya HRC hanya mengambil time frame secara parsial dari tahun 2006 hingga 2011 dimana baik Stoner ataupun Rossi berada dalam fase karir yang berbeda.

Jelas kicauan ini hanya butuh waktu sebentar saja untuk dipenuhi dengan komentar yang beragam, dan Rossi menyempatkan untuk mengomentarinya dengan penuh canda.

"Eh, eh, lebih gampang membandingkan hasil antara aku dengan Stoner dari 2006 ketika aku sudah memenangkan 5 gelar juara dunia dan 53 balapan di MotoGP."


Kemudian juga ada respon dari beberapa jurnalis, bahkan salah satu anggota tim Rossi yang berusaha santai dalam menanggapi situasi ini.

Mungkin yang paling menggelikan adalah komentar dari David Emmett yang menyatakan bahwa kebanyakan hasil yang diperoleh Stoner tersebut dikumpulkannya saat masih berada di Ducati, jadi heran kenapa Honda sangat membanggakan hasil tersebut.

Sekedar pencerahan, kita memang sedang membicarakan dua pembalap yang sangat sukses dalam meniti karirnya, namun mereka masih punya banyak balapan untuk menambah koleksi kemenangan mereka. Jadi sangatlah bijak kalau HRC membandingkan kedua pembalap ini ketika mereka berdua sudah menyelesaikan karir mereka alias gantung helm. Jelas lebih fair
Baca Selengkapnya...

Rossi Tetap Elegan Walau Sedang Operasi

"Aku mencoba untuk tetap elegan, walaupun sedang operasi."

Begitulah tweet yang dikirimkan oleh Valentino Rossi sesaat setelah operasi untuk mengeluarkan batang logam dari kakinya yang dipasang setelah kecelakaan di Mugello tahun 2011 yang lalu.

"Terimakasih aku ucapkan kepada dr. Lucidi, dr. Porcellini, Giorgio dan semua anggota rumah sakit Cattolica. Aku berusaha untuk mendapatkan foto batangan logam tersebut."

Operasi lanjutan tentunya tidak mengurangi semangat pembalap Italia ini setelah uji coba Sepang yang positif.

Sebelumnya tim Ducati mengeluarkan pernyataan kepada media,

"Valentino Rossi menjalani operasi kecil pada pagi ini di rumah sakit Cattolica Cervesi untuk mengeluarkan batang pin yang disematkan pada kaki kanannya setelah kecelakaan pada uji coba di Mugello pada tahun 2012 yang lalu. Sekarang cidera tersebut sudah sembuh sepenuhnya."

"Operasi berjalan lancar dan Rossi siap untuk mengikuti uji coba kedua di Malaysia yang dijadwalkan pada tanggal 28 Februari hingga 1 Maret 2012."

Dokter Giannicola Lucidi yang melakukan operasi terhadap Rossi memberikan komentar.

"Operasi berjalan dengan lancar. Dimulai pada pukul 10 dan berakhir pada pukul 11. Valentino memilih rumah sakit Cattolica karena dekat dengan rumahnya dan dia merasa nyaman disini."

Rossi akan beristirahat beberapa hari dahulu sebelum kembali memulai persiapan fisiknya untuk menghadapi musim 2012. Nicky Hayden juga membutuhkan sedikit lebih banyak waktu setelah melakukan operasi pada bahunya yang cidera bahu akibat terjatuh pada saat berlatih motocross.
Baca Selengkapnya...

08 February 2012

Pernat: "Proyek Ducati Berhasil!"

Setelah melakukan observasi selama tiga hari pada uji coba di Sepang, Carlo Pernat memberikan komentarnya mengenai ban Bridgestone baru, Ducati GP12, dan tim CRT.

"Ban Bridgestone 2012 bekerja sangat baik bagi Ducati, namun tidak terlalu menguntungkan Yamaha. Bridgestone malah lebih menjadi masalah bagi Honda yang mana membuat getaran aneh yang menurutku adalah pertanda bahaya bagi mereka."

Pernat memiliki pandangan bahwasannya performa Ducati GP12 yang dinanti-nantikan ini terlihat sangat menjanjikan.

"Walaupun gap dengan Stoner masih jauh, tapi dengan potensi ini kita bisa melihat konsistensi Valentino dan dekatnya dengan catatan waktu Lorenzo dan front runner lainnya. Bahkan Barbera saja cukup cepat dengan motor satelit, dekat dengan waktu Rossi, jadi paket dasar ini cukup bagus."

"Proyek ini berjalan dengan baik. Pekerjaan yang mereka lakukan dalam dua bulan terakhir ini menghasilkan motor yang memiliki potensi bagus untuk ditingkatkan."

"Ini akan menjadi musim yang menarik walaupun Stoner masih menjadi favorite. Dia tahu bagaimana untuk langsung cepat dan jika dia mengalami masalah chattering, itu karena dia sudah memaksa sampai pada batasnya."

Pernat juga memberikan komentarnya mengenai kelas CRT yang akan melakukan debutnya pada tahun ini.

"Aku fikir Dorna masih memanfaatkan CRT untuk menekan para pabrikan agar membuat motor satelit yang lebih terjangkau dengan harga di bawah 1 juta Euro. Para pabrikan telah menerima solusi ini, tapi ini harus diselesaikan dengan regulasi. Dalam hal lainnya, saat ini sangat sulit untuk menilai CRT. Gap sejauh 5 detik memang besar, tapi Edwards adalah pembalap yang bagus dan dia butuh waktu untuk meningkatkan diri pada hal tersebut.Kita juga perlu melihat perbandingannya dengan tim ART dari Aprilia. Tapi sejujurnya aku belum pernah membayangkan kalau aku akan melihat pembalap seperti Ivan Silva berada satu trek dengan Rossi dan Stoner. Tentunya ini bukanlah suatu yang bagus."
Baca Selengkapnya...

05 February 2012

Prototype Helm AGV Terbaru Valentino Rossi


Rossi bukan hanya melakukan debut GP12 teranyar pada uji coba Sepang, tapi juga mencoba helm AGV terbaru yang masih dalam tahap prototype.

Dari gambar terlihat kalau helm ini sangat aerodinamis dengan spoiler belakang yang besar dan peningkatan sudut pandang. Setelah mencoba helm ini Rossi memberi komentar.

"Wow, rasanya seperti di bioskop!"

Hingga saat ini tidak ada berita kalau model baru ini akan diproduksi secara masal. Helm ini terlihat agresif dengan warna hitam karbon.

Silakan klik pada gambar di bawah untuk memperbesar.





Baca Selengkapnya...

04 February 2012

Rossi: Peningkatan Yang Konsisten Pada GP12

Dua belas bulan telah berlalu sejak pertama kalinya Valentino Rossi menyadari kalau pernikahannya dengan Ducati tidak akan memberikan bulan madu yang menyenangkan. Musim pertama Rossi dengan Ducati memberikan hasil yang mengecewakan dan menuntut kerja keras tinggi itu akhirnya membuahkan hasil. Kini Rossi dan Ducati bisa melihat cahaya terang di ujung lorong yang gelap.

Pada akhir uji coba Sepang, Rossi memberikan keterangan mengenai hasil uji coba secara keseluruhan.

"Hasilnya tentu saja positif. Uji coba ini sangat penting karena merupakan debut motor baru kami. Hanya dua pembalap Honda dan dua pembalap Yamaha yang berada di depan kami."

Rossi tidak menampik kalau gap dengan Stoner masih cukup besar hingga mencapai 1.2 detik.

"Tapi Lorenzo lebih dekat, hanya terpisah 0.6 detik dan yang paling penting gap tersebut tetap konstan dalam waktu tiga hari ini. Aku juga semakin cepat seiring dengan semakin cepatnya Jorge. Motor saat ini bereaksi dengan baik terhadap perubahan yang kami lakukan, yang mana pada beberapa bulan yang lalu kami telah mencapai batasnya sehingga tidak bisa bergerak lebih jauh. Kami tahu kalau masih banyak yang harus dikerjakan, tapi sekarang kami tahu secara spesifik apa yang harus kami butuhkan, dan aku fikir mereka di pabrik Ducati sudah memiliki ide. Beberapa komponen telah dipersiapkan dan yang lainnya akan dibuat berdasarkan feedback dari uji coba ini."

Kita senang melihat optimisme pada kubu Ducati dan jelas Rossi juga merasakan hal yang sama.

"Rasanya lebih asyik bekerja dalam atmosfer seperti ini, terutama setelah kita mencapai hasil seperti ini. Ini seperti keajaiban, tapi kita tidak boleh terlalu senang. Aku harap semua pembalap akan lebih cepat ketika kita kembali lagi ke Sepang ini tiga minggu lagi. Kita punya dua atau tiga masalah untuk diselesaikan, terutama pada tahap awal akselerasi karena motor ini masih sulit untuk dikontrol. Tapi jika kita bisa menangani masalah ini, mungkin kita bisa mendapatkan best lap yang jauh lebih cepat lagi."

Jadi saat ini proyek Ducati bukanlah seperti mission impossible lagi dan mereka tidak harus mengharapkan keajaiban lagi.

"Paket awal ini sudah bagus dan catatan waktuku juga menarik. Kita tahu apa yang harus dikerjakan dan ketika kami melakukan perubahan, motor akan merespon sesuai dengan yang kami harapkan. Banyak yang harus dikerjakan, tapi aku senang, setiap uji coba GP12 selalu terasa lebih baik daripada sebelumnya."

Pastinya fans Ducati, terutama fans The Doctor mengharapkan trend positif ini tetap berlangsung dan pada akhirnya Ducati bisa kembali head-to-head dengan Honda yang saat ini merupakan motor yang paling kompetitif di grid MotoGP.
Baca Selengkapnya...

01 February 2012

Hasil Uji Coba Sepang

Uji Coba hari ketiga, 2 Februari 2012

Uji coba hari kedua, 1 Februari 2012

Uji coba hari pertama, 31 Januari 2012

Baca Selengkapnya...

Hari Kedua Yang Positif Bagi Rossi

Walaupun Rossi bukan penunggang Ducati tercepat, karena ada Barbera yang sedikit lebih cepat dengan menggunakan GPZero, namun Rossi tetap ceria dengan memberikan komentar penuh humor sambil tertawa.

"Pada usiaku sekarang, uji coba hari-hari awal begini sangat melelahkan. Berbeda dengan 10 tahun yang lalu."

Apakah hari kedua ini lebih berat daripada hari pertama?

"Ya, kami juga sudah menduganya. Kita tak boleh lupa kalau motor ini masih sangat baru dan kemarin aku baru mengendarainya untuk pertama kalinya. Hari ini juga positif, tujuan kami berada di bawah 2 menit 2 detik dan kami bisa melakukannya lebih dari satu lap."

Dalam hal apa masalahmu terpecahkan?

"Jika dibandingkan dengan tahun lalu, kami telah memecahkan sekitar 50% diantara masalah yang ada. Kami perlu sedikit lebih banyak waktu untuk memecahkan sisanya. Ini adalah periode yang sangat penting dalam pengembangan motor dan untuk menetapkan dasar untuk masa yang akan datang. Kita juga masih harus bekerja pada piranti elektronik, tapi walaupun demikian kami telah mendapatkan banyak kemajuan."

Apa kamu perlu melakukan modifikasi lebih lanjut pada motor?

"Ya, tapi tidak terlalu banyak. Kita tidak perlu untuk mendesain ulang sasis, hanya merubah sedikit bagian sasis karena jika hanya merubah setelannya saja tidak akan cukup. Itulah hal yang kami sadari dan kami masih memiliki waktu selama dua bulan untuk mempersiapkannya."

Seberapa jauh Honda dan Yamaha di depanmu?

"Bukan rahasia lagi kalau mereka berdua memiliki motor yang bagus karena telah teruji selama lebih dari setahun, sementara motor kita baru dua hari. Di samping itu mereka juga memiliki para pembalap yang sangat cepat. Hari ini aku melakukan beberapa lap di belakang Bautista dan aku bisa lihat kalau kita telah ada peningkatan pada pengereman dan masuk tikungan. Aku tidak ingin terlalu gembira. Besok kita akan tahu dimana posisi kita diantara yang lainnya."
Baca Selengkapnya...

Rossi Menikmati Uji Coba Sepang Hari Pertama

Kini Valentino Rossi bisa bernafas lega setelah Desmosedici terbarunya menepati janji dan kini terbitlah secercah harapan akan masa depan yang baik setelah melakukan uji coba hari pertama di Sepang. Gumpalan awan hitam di langit pun kini berangsur menipis dan cahaya sang surya mulai menyinari GP12. Tapi balapan tidak akan dimenangkan hanya dengan kata-kata dan harapan, tapi The Doctor sendirilah yang harus menunggangi Desmosedici melintasi garis finish.

"Aku telah memangkas setengah gap dari uji coba Valencia pada akhir tahun lalu pada hari pertama uji coba ini dengan hanya melakukan 40 lap tidak lah buruk."

Best lap 2 menit 2.393 detik mengantarkan Rossi pada posisi kelima, walaupun masih tertinggal 0.7 detik dari Lorenzo, namun The Doctor hanya terpaut kurang dari 0.2 detik dari Spies dan Crutchlow yang masing-masing berada di posisi ketiga dan keempat.

Jadi bagaimana perasaanmu secara keseluruhan pada hari ini?

"Aku senang, motor baru ini adalah dasar yang optimal untuk dikembangkan, kami bisa meningkatkan semua aspek yang mana tahun lalu kami sangat kesulitan. Motor Ducati terbaru juga cantik untuk dilihat."

Bisakah kamu memberikan penjelasan lebih detail?

"Aku merasa lebih baik di atas tempat duduk, aku bisa berkendara seperti yang aku inginkan dan aku menikmatinya. Kami telah melakukan langkah ke depan yang besar, terutama ketika mengerem dan masuk tikungan. Bukan hanya itu, motor ini juga cepat dalam perubahan arah walaupun dalam kecepatan tinggi, salah satu hal yang kami kesulitan pada tahun lalu. Aku melihat ada peningkatan yang signifikan."

Apa saja yang sudah berubah?

"Semuanya. Motor ini masih sangat baru dan kita baru saja melakukan debut, namun sekarang kita bisa bisa bekerja dengan baik dan aku bisa memanaskan ban hingga temperatur optimum."

Apakah kamu tidak menemukan kekurangan pada motor ini?

"Kita sedikit mengalami masalah pada saat berakselerasi sehingga kami kehilangan banyak waktu karena tenaga yang keluar terlalu kasar."

Apakah itu merupakan masalah dengan mesin?

"Aku fikir tidak. Mesin kami kuat, tapi kami harus bekerja pada komponen elektronik. Dalam hal ini Honda bisa mendapatkan tenaga yang lebih baik dari kami."

Salah satu masalah pada GP11 adalah tidak bereaksi dengan baik terhadap perubahan setelan. Dalam hal ini, bagaimana dengan GP12?

"Sebaliknya, GP12 bereaksi dengan baik. Hari ini kami mencoba beberapa modifikasi kecil dan secara konsisten kita mampu meningkatkan catatan waktu. Padahal beberapa bulan yang lalu hal ini terlihat mustahil."

Bagaimana dengan semua perubahan ini ketika kamu berkendara?

"Aku merasa lebih aman di atas motor, akhirnya aku bisa mengerem seperti yang aku inginkan dan aku bisa mengambil lajur yang aku inginkan. Hal ini bukanlah kebetulan karena hari ini aku melakukan uji coba selama 40 lap tanpa melakukan satu kesalahan pun. Aku tidak pernah melebar dan keluar trek walaupun hanya sekali. Sekarang semua telah terkontrol."

Apakah kamu pernah mengharapkan hal ini sebelumnya?

"Aku bilang sih hanya dari sudut pandang yang paling optimis lah aku bisa membayangkan awal yang baik seperti ini."

Kemudian apa yang akan kamu harapkan berikutnya?

"Menurutku impresi awal itu sangat penting ketika kamu menguji sebuah motor baru dan impresi awalku sangat bagus. Aku tidak memiliki tujuan tertentu pada saat ini, masih banyak pekerjaan yang tersisa untuk diselesaikan. Kita masih belum siap untuk bertarung mendapatkan kemenangan. Setelah tiga hari nanti kita akan memperoleh gambaran keseluruhan dari kondisi kita. Untuk bisa memahami batas yang sebenarnya pada motor, kamu harus mendapatkan catatan waktu sekitar 2 menit atau 1 menit 59 detik pada sirkuit ini."

Kamu telah mencoba ban Bridgestone baru, bagaimana menurutmu?

"Bridgestone yang baru ini sedikit lebih baik daripada yang lama, tapi aku tidak melihat perbedaan yang signifikan."

Seperti apa rasanya berkendara di sirkuit dimana Marco Simoncelli tewas?

"Rasanya sulit sekali kehilangan Sic. Kasus yang terjadi disini sama seperti yang terjadi di sirkuit manapun."
Baca Selengkapnya...

Arsip Sobat46