06 February 2013

Rossi Berhasil Menepis Ketakutannya (Sepang Hari-1)

Uji coba pertama musim 2013 di Sepang pada hari pertama ternyata membuat Rossi lega sekali dengan performanya. Rossi bertengger di posisi keempat dengan gap hanya 0,427 detik dari Dani Pedrosa yang berada di posisi pundak, diikuti oleh Lorenzo dan Marquez. Musim buruk selama dua tahun terakhir bersama Ducati sudah selesai, kini Rossi memasuki babak baru dalam kariernya dengan kembali kepada cinta sejatinya, Yamaha YZR-M1. Berikut komentar Rossi setelah uji coba hari pertama.

"Lega sekali, karena setelah dua musim seperti ini kamu punya banyak pertanyaan dan bimbang. Apakah aku masih top rider? Apakah aku masih bisa berkedara sampai limit? Dua tahun terakhir hasilnya cukup buruk dan gap dengan top guys sangat besar. Jaraknya bukan setengah detik, tapi 1,5 hingga 2 detik. Jadi hari ini sangat melegakan bagiku."

"Aku paham bagaimana karierku nanti setelah berkendara selama 10 lap pertama dan aku langsung berada di posisi tiga besar. Ketika aku mencoba Ducati di Valencia, hanya setelah tiga lap aku mengerti bahwa ini akan sulit. Kamu memang tidak akan menyerah, tapi kesan pertama itu sangat penting."

"Targetku untuk uji coba ini yaitu feeling pada motor, cara bekerja dengan motor dan yang paling penting adalah jarak terhadap leader pada hari ketiga nanti. Hari ini perbedaannya 0,4 detik dan aku gembira. Kami berharap bisa lebih cepat dari hari ke hari. Tidak masalah jika aku berada di posisi kedua, ketiga atau keempat.

"Aku memulai tes dengan setelan dasar yang mirip dengan Lorenzo, tapi dengan beberapa modifikasi ringan dari pengalaman M1 dulu. Sebagai contoh, biasanya aku menggunakan suspensi depan satu tingkat lebih keras daripada Jorge. Tapi akhirnya setelan jadi mirip sekali."

"Pagi ini aku menggunakan motor 2012 dari Valencia lalu. Kemudian pada siang hari aku mencoba spesifikasi yang sama, namun dengan mesin yang berbeda. Modifikasi 2013. Aku hanya melakukan simulasi pendek karena hari pertama saat tes pertama itu sangat berat untuk fisik. Jika kamu mencoba terlalu banyak pada hari pertama, kamu akan merasa buruk pada hari berikutnya. Jadi aku mencoba untuk menghemat energi."

"Tapi aku telah mendapatkan 2 menit 2.0 detik [setara dengan catatan waktu resmi balapan] dengan 27 lap menggunakan ban belakang, itu 7 lap lebih banyak daripada balapan. Jadi untuk menempuh balapan tidak ada kekhawatiran bagiku."

Arsip Sobat46