20 October 2013

Revisi Mendadak Format Balap GP Australia 2013

Format balap yang telah diumumkan sebelumnya mengalami perubahan lebih jauh setelah Bridgestone menemukan pada sesi warm up bahwa ban mereka tidak bisa bertahan hingga 14 lap seperti yang dijanjikan sebelumnya.

Kini Bridgestone hanya bisa menjamin kualitas ban akan bertahan selama 10 lap, sehingga jumlah lap diturunkan menjadi hanya 19 lap dari 26 lap yang direncanakan sebelumnya. Jadi pembalap tidak boleh menggunakan bannya lebih dari 10 lap dan  harus masuk pit untuk mengganti motor mereka dengan motor cadangan dengan ban baru.

Perubahan yang mendadak ini dipicu oleh peningkatan panas ban yang disebabkan oleh permukaan aspal Phillip Island, dimana balapan Moto2 yang mengunakan Dunlop harus dipangkas menjadi hanya 13 lap dari 25 lap pada kondisi normal.

Berikut update keputusan Race Direction.

Menanggapi masalah lebih lanjut yang muncul pada sesi warm up pagi hari, kami telah diberi tahu oleh Bridgestone bahwa mereka tidak bisa menjamin safety ban belakang slick mereka lebih dari 10 lap. Sehingga diputuskan perubahan sebagai berikut pada balapan kelas MotoGP untuk menjamin keselamatan pembalap.

1. Jarak balapan menjadi hanya 19 lap.

2. Setiap pembalap harus masuk pit dan mengganti motor dengan motor keduanya dengan ban baru minimal satu kali sepanjang balapan. Pada kondisi kering hal ini berarti pembalap harus mengganti motor hanya pada akhir lap 9 atau lap 10.

3. Tidak seorang pembalap pun yang diizinkan untuk memakai ban slick atau wet lebih dari 10 lap. Artinya bahwa pergantian motor/ban terjadi sebelum lap 9 membutuhkan motor/ban kedua untuk menyelesaikan balapan.

4. Prosedur di atas berlaku untuk balapan kering atau balapan yang dimulai pada kondisi basah. Jelas bahwa balapan basah mengharuskan pembalap menukan motor dengan ban basah.

5. Jika balapan dimulai pada kondisi kering, maka balapan akan dihentikan dengan red flag jika hujan turun. Balapan akan diulangi untuk melengkapi kekurangan hingga terpenuhi 19 lap, namun dengan pengulangan maksimum 10 lap dan minimum 5 lap.

4. Pembalap yang menggunakan motor "pabrikan" dan "satelit" wajib menggunakan opsi ban "hard" (B51DR). Ban tambahan akan dialokasikan oleh Bridgestone.

5. Pembalap yang menggunakan motor CRT harus menggunakan opsi ban "hard" khusus CRT (B50DR). Ban tambahan akan dialokasikan oleh Bridgestone.

6. Zona batas kecepatan di lajur pit akan diperpanjang baik pada tempat masuk dan keluar,  rute keluar pada pertemuan dengan trek akan ditandai dengan garis putih pada run off area. Melewati garis ini pada saat akan bergabung ke trek akan dikenakan penalti.

Perubahan teknis secara mendadak ini membuat beberapa pembalap menjadi korban, yaitu terkena black flag yang artinya didiskualifikasi dari balapan karena menggunakan ban lebih dari 10 lap.

Arsip Sobat46