Hubungan kemitraan Fiat-Yamaha dalam MotoGP yang telah terjalin selama empat tahun belakangan ini telah berakhir.
Sebuah pesan pada halaman Twitter resmi tim @fiatyamahateam menyatakan bahwa halaman ini tidak akan di update lagi. Selain itu juga ada konfirmasi yang berisi, "Tim akan mengganti sponsor sehingga tidak ada 'Fiat Yamaha Team' lagi." Website resmi Yamaha juga telah mengkonfirmasi bahwa kontrak perjanjian telah berakhir.
Meskipun telah memenangkan ketiga titel MotoGP pada tahun 2010 dan mempertahankan juara dunia baru, Jorge Lorenzo, untuk musim depan, Yamaha tetap tidak dapat mencegah kepergian Fiat yang diperkirakan karena kepindahan Valentino Rossi ke Ducati.
Fiat merupakan sponsor non-tembakau pertama bagi Yamaha dalam era MotoGP empat-tak, yang pada debutnya di musim 2007 hanya memberikan sedikit kesuksesan, namun motor-motor YZR-M1 telah memenangkan tropi pembalap dan tropi tim setiap tahun sejak tahun 2008.
Pabrikan mobil Italia ini mensponsori tim balap motor Jepang, ini kelihatannya merupakan kombinasi yang aneh, tapi Fiat menjelaskan bahwa MotoGP mengizinkannya untuk mengakses audiens yang lebih muda agar membeli mobil mereka.
Brand seperti Air Asia dan Telefonica telah lama dikaitkan sebagai sponsor untuk menempati posisi Fiat, namun kelihatannya tidak ada deal hingga saat ini dan kemungkinannya pada tahun depan tim utama Yamaha yang terdiri dari Jorge Lorenzo dan Ben Spies hanya menggunakan kostum pabrikan, tanpa sponsor. Benar-benar kasihan, seperti pada artikel sebelumnya yang menyebutkan bahwa Yamaha sedang mengalami From Hero To Zero.
Jika pabrikan yang paling sukses dalam beberapa tahun belakangan ini saja tidak dapat mempertoleh sponsor utama - secara mereka memiliki nilai tinggi karena memenangkan triple crown yang terdiri dari tropi pembalap, tim, dan pabrikan - maka ini menjadi tanda yang mencemaskan bagi kondisi ekonomi MotoGP.