08 June 2009

47 Tim Daftar Moto2 Untuk Tahun 2010


IRTA telah memperoleh surat lamaran dari 47 tim dengan total 91 pembalap untuk bertanding di kelas Moto2 World Championship yang akan diselenggarakan untuk pertama kalinya pada tahun depan. Moto2 akan menghadirkan mesin 4-tak dengan kapasitas 600cc yang disuplai oleh Honda sebagai pemenang tender. Namun para tim bebas berkreasi dengan menggunakan desain sasis mereka sendiri. Mesin 250cc 2-tak saat ini masih diizinkan untuk digunakan pada tahun 2010 nanti.

Dengan adanya transisi seperti ini tentunya akan dapat dilihat dengan jelas bagaimana performa 600cc 4-tak dalam menghadapi motor 250cc 2-tak. Selain itu permintaan untuk ikut di kelas Moto2 juga termasuk permintaan dari semua tim satelit MotoGP kecuali dari Grupo Francisco Hernando.

Pihak FIM, Dorna, dan IRTA akan mengadakan pertemuan menjelang dilangsungkannya GP Catalunya nanti untuk membahas daftar entri Moto2-250cc untuk tahun 2010. Bagaimana pendapatmu dengan dicampurnya mesin 2-tak dan 4-tak pada tahun depan, seperti yang pernah terjadi di kelas MotoGP-500cc..??

Arsip Sobat46